Salam
Blogger..!!
Selamat
siang, sahabat blogger..
Pada
kesempatan kali ini saya ingin kembali berbagi sebuah mitos pilihan, setelah
sebelumnya saya pernah posting artikel
terkait berjudul “Mitos Tali Pocong Perawan”. Berbeda dengan sebelumnya yang
merupakan mitos ‘khas’ Jawa, mitos yang ingin saya share kali ini datang dari Sumatera yang dikenal kental pula dengan
hal-hal berbau mistis.
Penasaran
dengan mitos pilihan vol. 2 yang ingin saya share
ini? Mari langsung saja kita ke TKP..
KUCING
CEMANI - begitulah sebutan untuk kucing yang satu ini. Kucing dengan
keseluruhan bulu berwarna hitam ini memang memiliki aura ‘tak biasa’ bagi
sebagian besar orang, khususnya yang tinggal di Indonesia. Menurut sumber yang
terpercaya, di Sumatera kucing cemani dipercaya memiliki ‘khasiat’ khusus yang
dapat membuat seseorang tidak tampak secara kasat mata alias menghilang. Syarat
yang diminta tentunya tidak mudah dan mungkin hanya beberapa orang ‘beruntung’
saja yang dapat memenuhinya. Syarat tersebut tidak lain adalah dengan
menggunakan tulang dari kucing ini sebagai ‘alat’-nya, bukan tulang biasa yang
digunakan melainkan tulang ‘istimewa’. Tulang ‘istimewa’ ini adalah tulang dari
kucing cemani yang mati secara tidak sengaja (seperti mati karena tertabrak dan
lain sebagainya), yang telah dikubur dalam kurun waktu tertentu (sampai hanya
tersisa tulangnya saja) di tempat yang tidak terlangkah oleh apapun dan
siapapun.
Setelah
berhasil mendapatkan tulang ‘istimewa’ yang diminta, masukkan tulang tersebut
ke dalam saku jaket yang Anda gunakan ketika ingin mengoperasikannya. Alhasil,
percaya atau tidak Anda akan dapat menghilang secara kasat mata orang normal
pada umumnya.
Nah,
mungkin itu saja yang dapat saya share
pada kesempatan kali ini. Pesan saya, Anda jangan mudah percaya dengan
mitos-mitos seperti ini karena walaupun hanya mempercayainya saja, bisa jadi
itu sudah termasuk musyrik, lebih-lebih jika sampai melakukannya. Di sini saya
hanya ingin menulis artikel saja karena tuntutan tugas, tidak bermaksud sama
sekali untuk menyesatkan dan lain sebagainya.
Terima kasih atas kunjungan Anda. Semoga
berlangganan..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar